Banjir Perum BMI Disebabkan Sampah Irigasi Purwakarta, Bupati Aep Mau Koordinasi dengan Om Zein

Minggu (13/4/2025), Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh meninjau proses pengangkatan sampah irigasi oleh excavator di Sipon Cikaranggelam, Desa Dawuan Tengah Kecamatan Cikampek.
Pasalnya, tumpukan sampah irigasi ini menjadi penyebab banjir di Perumahan BMI. Terutama saat musim hujan turun.
Didampingi Sekda, Kadis PUPR, pejabat DLHK dan Sekdes Dawuan Tengah, Bupati Aep berjanji akan berkoordinasi dengan Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein (Om Zein) untuk mencari solusi atas persoalan sampah irgasi yang bermuara di Sipon Cikaranggelam ini.
“Insya Allah akan koordinadi dengan Bupati Purwakarta,” tutur Bupati Aep.
Lebih jauh, Bupati Aep menghibau agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan ke irigasi, karena akan menjadi penyebab banjir saat hujan turun.
“Kami menghimbau masyarakat tidak membuang sampah ke kali. Kalau sudah seperti ini kendalanya air macet, akhirnya banjir,” katanya.
Karena saat dilakukan pengangkatan sampah irigasi oleh excavator, banyak ditemukan sampah rumahan dari mulai styrofoam hingga kasur.
Padahal ditegaskan Bupati Aep, baru sebulan lalu tumpukan sampah irigasi di Sipon Cikaranggelam ini baru diangkut. Tetapi kemudian sudah menumpuk kembali.***