2 Pelajar Karawang Tewas Terlindas Truk, Jadi Inget Ucapan Dedi Mulyadi : Siswa Gak Boleh Bawa Kendaraan Sendiri ke Sekolah

0
3799725467

Laka-lantas maut terjadi di Kabupaten Karawang – Jawa Barat. Ironisnya, kali ini menewaskan dua pelajar SMPN 2 Klari yang terlindas truk trailer di Jalan Raya Dusun Sukagalih, Desa Karanganyar, Kecamatan Klari, pada Rabu (23/4/2025) pagi.

Kedua korban adalah pelajar perempuan yang merupakan kakak adik. Sang adik Naffilah Nawafil (13) tewas di lokasi kejadian. Sementara kakaknya Arista Widia (15) menggembuskan nafas terakhir saat menjalani perawatan di RSUD Karawang.

Berita Lainnya  3 Mobil Polisi Dibakar Saat Tangkap Ketua Ormas, 2 Pelaku Sudah Diamankan

Meskipun pihak Polres Karawang belum menjabarkan kronologis kejadian karena masih dalam penyelidikan, namun menurut beberapa saksi mata di lokasi kejadian menceritakan, bahwa kaka adik yang berboncengan sepeda motor Honda Scoopy ini mencoba menyalip truk trailer, saat menuju ke sekolah.

Nahas, sepeda motor yang dikendarainya menyenggol sepeda motor pengendara lain, sehingga menyebabkan terjatuh ke kolong truk trailer.

Atas kejadian ini, publik khususnya para orang tua siswa seakan kembali diingatkan dengan pesan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang sempat melarang siswa di Jawa Barat pergi ke sekolah menggunakan kendaraan sendiri.

Berita Lainnya  Viral WNA Mabuk Mengamuk, Pukul Pekerja, Sandera Anak hingga Mandi Minyak Goreng

Karena selain belum cukup umur untuk memiliki SIM, siswa memakai kendaraan sendiri ke sekolah juga rentan dengan fenomena kenakalan remaja.

Terlebih, sangat membahayakan keselamatannya di jalan. Dan ucapan Kang Dedi Mulyadi ini akhirnya terbukti di Karawang.

Semoga kejadian ini menjadi pelajaran untuk kita semua. Khususnya kepada para orang tua siswa, agar tidak mengijinkan anaknya pergi ke sekolah dengan menggunakan kendaraan sendiri.***

Bagikan Artikel>>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *