KARAWANG – Perhelatan Musyawarah Cabang (Muscab) atau pemilihan ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Karawang – Jawa Barat diprediksi bakal makin seru.
Setelah muncul beberapa nama kandidat seperti Didin Sirojudin – pengusaha yang merupakan Anggota DPRD Karawang, H. Shalahudin Al-Ayyubi – crazy rich yang dikenal sebagai ‘Sultan Karawang’, Cecep Sopandi – seorang tenaga ahli muda di Kantor Staf Presiden sekaligus data analis di Indobarometer, kini muncul sosok kuda hitam.
Sosok kuda hitam tersebut adalah Rizky Nugraha Ramadhan, Sarjana Teknik – seorang pengusaha muda yang diketahui merupaka CEO Graha Nusa.
Memiliki visi pengembangan pengusaha muda di tanah air dan merekrut para pemuda untuk menjadi enterpreneur masa kini, Rizky telah membulatkan tekad siap maju di Muscab HIPMI Karawang.
“Setelah diskusi dengan beberapa senior pengusaha tanah air dan teman sejawat, saya dapat dorongan dari berbagai pengusaha untuk maju Ketua HIPMI Karawang. Karena itu, saya siap manju mencalonkan Ketua HIPMI Karawang periode 2025-2029,” kata Rizky.
Dalam pencalonannya ini, Rizky menyiapkan visi dan misi yang selaras dengan Presiden Republik Indonesia. Yaitu membangun sinergitas pengusaha muda dengan pemerintah daerah untuk memajukan pengusaha muda 2025-2029.
Menurutnya, visi dan misi tersebut akan ia wujudkan ketika terpilih menjadi nahkoda HIPMI Karawang. Sejuta program telah dikonsep sedemikian cantik demi membawa marwah organisasi lebih progresif.
“Di HIPMI nanti, saya akan berbagi pengalaman dan berbagi teknik cara sukses dalam dunia entrepreneurship untuk pemuda,” katanya.
Rizky meminta restu dan do’a sebagai kandidat HIPMI Karawang. Tidak terkecuali pada Pemerintah Daerah serta tim sukses Karawang Maju.
Ia mengaku telah menemui orang berpengaruh di Kota Pangkal Perjuangan untuk meminta izin ikut kontestasi HIPMI.
“Mohon dukungan dan do’a nya agar lancar,” pungkasnya.***